Cara Menghitung Volume Air Dalam Tangki dengan Rumus Volume Tangki

Pada kesempatan sebelumnya, kita sudah membahas kiat memilih tangki air. Pada poin kedua di dalam artikel tersebut terdapat rumus volume tangki untuk menghitung kebutuhan konsumsi air per hari, yang adalah: konsumsi air = jumlah pemakai x angka variable pemakaian air.
 

Cara menghitung volume air dalam tangki

Untuk rumah mewah perkotaan, diambil angka variable pemakaian: 250 liter/penghuni/hari.

Maka untuk rumah perkotaan (dimasukkan ke dalam golongan rumah mewah) dengan penghuni 4 orang, jumlah volume air bersih yang dibutuhkan: 4 x 250 = 1000 liter/hari.


Penting untuk diingat: Selalu gunakan tangki air yang lebih besar dari angka volume kebutuhan air bersihnya!

Angka variable “250” yang kita pergunakan dalam rumus di atas tadi diambil dari tabel di bawah ini:

 

Peruntukan Bangunan

Pemakaian

Air Bersih

Satuan

Rumah Mewah

250

Liter / penghuni / hari

Rumah Biasa

150

Liter / penghuni / hari

Apartemen

250

Liter / penghuni / hari

Rumah Susun

100

Liter / penghuni / hari

Asrama

120

Liter / penghuni / hari

Klinik / Puskesmas

3

Liter / pengunjung / hari

Rumah sakit Mewah

1000

Liter / tempat tidur pasien / hari

Rumah Sakit Menengah

750

Rumah Sakit Umum

425

Sekolah Dasar

40

Liter / siswa / hari

SLTP

50

SLTA

80

Perguruan Tinggi

80

Rumah Toko / Rumah Kantor

100

Liter /penghuni & pegawai / hari

Gedung Kantor

50

Liter / pegawai / hari

Toserba (Toko serba ada, mall, department store)

5

Liter /m2 luas lantai /hari

Pabrik / Industri

50

Liter /pegawai / hari

Stasiun / Terminal

3

Liter / penumpang tiba dan pergi / hari

Bandar Udara

3

Liter / penumpang tiba dan pergi / hari

Restoran

15

Liter / kursi / hari

Gedung Pertunjukan

10

Liter / kursi / hari

Gedung Bioskop

10

Liter / kursi / hari

Hotel Melati s/d Bintang 2

150

Liter / tempat tidur / hari

Hotel Bintang 3 ke atas

250

Gedung Peribadatan

5

Liter / orang / hari

Perpustakaan

25

Liter / pengunjung / hari

Bar

30

Liter / pengunjung / hari

Perkumpulan Sosial

30

Liter / pengunjung / hari

Klab Malam

235

Liter / kursi / hari

Gedung Pertemuan

25

Liter / kursi / hari

Laboratorium

150

Liter / staf / hari

Pasar Tradisional / Modern

40

liter / kios / hari

 

Sumber: Pergub DKI Jakarta No : 122/2005

Baca juga: Cara Menentukan Ukuran Tangki Air Biar Hemat​



 

Misalkan Anda memiliki restoran dengan kapasitas 15 meja. Masing-masing meja dilengkapi 4 kursi. Berarti total jumlah kursi: 15 x 4 = 30 kursi.

Dari rumus umum di atass, kita mendapatkan konsumsi air per hari dari restoran Anda: 30 x 15 = 450 liter air.

Berarti tangki air yang diperlukan untuk restoran Anda adalah tangki berukuran minimal sekitar 500 liter.

Dengan tabel dan rumus volume tangki di atas, kita dapat dengan mudah menghitung kapasitas tangki air yang kita butuhkan.

Baca juga: 6 Ukuran Tangki Air Penguin

Apabila Anda memerlukan bahan material lengkap untuk proyek renovasi atau pembangunan rumah, Klopmart menyediakan beragam pilihan material berkualitas tinggi dengan harga yang ramah di kantong.

Media

Klopmart

KlopMart adalah platform digital untuk solusi terkini kebutuhan material bahan bangunan yang terhubung ke berbagai suplier dan distributor terpercaya dengan jaminan kualitas terbaik dan harga terjangkau.

Inspirasi Lainnya

5 Rekomendasi Lem Pipa PVC Terbaik untuk Proyek Anda

Pompa dan Pipa

5 Rekomendasi Lem Pipa PVC Terbaik untuk Proyek Anda

Selengkapnya
10 Jenis Jenis Tandon Air, Kenali Plus Minusnya Sebelum Membeli!

Pompa dan Pipa

10 Jenis Jenis Tandon Air, Kenali Plus Minusnya Sebelum Membeli!

Selengkapnya
Tinggi Kran Tempat Wudhu yang Tepat dan Ideal

Pompa dan Pipa

Tinggi Kran Tempat Wudhu yang Tepat dan Ideal

Selengkapnya