2 Cara Pasang Pelampung Toren Tangki Air dengan Mudah
Table Of Contents
Ada beberapa cara memasang pelampung tangki air yang memang sangat berguna dalam sistem kerja toren. Toren penampung air memang menyimpan manfaat besar jika Anda memilikinya di rumah. Anda bisa mendapatkan cadangan air yang cukup tanpa harus menyalakan pompa air secara terus menerus. Ada banyak jenis toren air, mulai dari berbahan pvc hingga stainless. Untuk harga tangki stainless sendiri memang sedikit lebih mahal dari pvc.
Selain toren penampung air juga meminimalisir pembengkakan listrik dari hasil pompa air yang dinyalakan setiap hari. Namun dalam sistem kerja toren penampung air, Anda harus memastikan bahwa terdapat pelampung di dalamnya.
Pelampung tangki air bisa berguna untuk mengetahui apakah toren sudah penuh atau belum. Kemudian saat air mulai habis pun, pompa bisa menyalakan mesin air secara otomatis berkat keberadaan pelampung tersebut.
Dengan banyaknya manfaat dari pelampung tangki air, simak bagaimana cara memasangnya di bawah ini.
Baca juga: Tandon Air: Definisi, Fungsi dan Cara Memilihnya
Fungsi Pelampung Air
Sebelum membahas cara memasangnya berikut ini adalah beberapa penjelasan mengenai fungsi pelampung air. Yuk, simak penjelasannya di bawah ini.
1. Sebagai Pemutus
Fungsi pertama pelampung air adalah sebagai alat pemutus dan penyambung aliran air. Dengan menggunakan pelampung air maka aliran air akan terhenti secara otomatis jika toren tangki sudah penuh dengan air.
2. Sebagai Alat Pengisi Air
Fungsi pelampung air selanjutnya adalah sebagai alat pengisi air. Dengan menggunakan pelampung air maka toren tangki dapat menyambung dengan sumber air yang ada dalam tanah atau ground tank. Tangki juga akan terisi dengan air jika sudah kosong.
3. Menjaga Penampungan Air
Salah satu fungsi dari pelampung air adalah untuk menjaga penampungan air tetap dalam kondisi yang baik. Dengan menggunakan pelampung air Anda dapat memutus aliran air dari PDAM yang masuk ke dalam rumah atau bangunan jika air dalam tangki sudah penuh agar tidak terjadinya pengeluapan.
Baca juga: Cara Menentukan Ukuran Tangki Air Biar Hemat!
2 Cara Memasang Pelampung Toren
Berikut ini adalah jenis cara memasang pelampung toren yang dapat Anda gunakan. Yuk simak penjelasannya
1. Memasang Pelampung Otomatis dengan Saklar
Jenis pelampung ini bekerja dengan menggunakan saklar atau switch control. Pelampung toren terhubung dengan sebuah saklar yang kemudian bisa menyalakan atau mematikan pompa air secara otomatis.
Cara kerja pelampung ini sangat bergantung pada posisi pelampung di dalam toren. Ketika air di dalam toren penuh, maka otomatis pelampung akan naik atas merupakan sinyal untuk menghentikan proses mengisi air. Ketika permukaan air berada di bawah pelampung, atau tidak ada air, pelampung akan tertarik lebih kuat yang merupakan sinyal untuk mulai menyalakan pompa air.
Setelah mengetahui cara kerja jenis pelampung ini, sekarang saatnya Anda belajar cara memasang pelampung toren dengan saklar.
Untuk memasang pelampung tangki air, ada beberapa langkah yang perlu Anda lakukan. Apa saja langkah-langkahnya?
- Anda perlu membuat lubang di bagian atas toren atau tandon air, tepat di samping penutupnya agar proses pemasangan berjalan mudah.
- Sesuaikan diameter lubang dengan ukuran sakelar agar sesuai.
- Anda bisa mulai mengikatkan tali sepanjang 30 cm ke tuas sakelar
- Sekarang masukkan ujung tali tersebut ke dalam lubang.
- Sebaiknya pastikan sakelar berada di atas lubang lalu kencangkan baut-bautnya dengan obeng.
- Ikat satu pelampung menggunakan tali yang sudah Anda masukkan ke dalam lubang tersebut.
- Pelampung ini yang nanti berfungsi sebagai sensor level air di dalam tangki.
- Pastikan posisi pelampung berada di dekat sakelar.
- Setelah pelampung pertama sudah terikat dengan kencang, ikatkan pelampung kedua sebagai pemberat dengan menggunakan tali yang sama.
- Kemudian sesuaikan jarak antar pelampung menurut kebutuhan Anda.
- Kalau sudah selesai, Anda tinggal menggantungkan pelampung tersebut di dalam tandon air.
Setelah Anda melakukan semua langkah di atas, sekarang saatnya memastikan kalau pelampung otomatis menyala atau bekerja dengan baik. Nyalakan pompa air dan biarkkan berjalan. Jika Anda berhasil memasang pelampung otomatis, pompa air Anda akan mati secara otomatis saat tandon air sudah penuh.
Baca juga: Rumus Volume Tangki Beserta Contoh Perhitungannya
2. Memasang Pelampung Berbentuk Bola
Selain berbentuk pelampung, Ada juga pelampung otomatis berbentuk bola. Keduanya fungsi yang sama yaitu mematikan dan menyalakan pompa air secara otomatis. Walaupun demikian, pompa jenis bola ini relatif jauh lebih mudah dipasang ketimbang pelampung. Berikut adalah cara pasang pelampung jenis bola.
- Pasangkan bola di bagian batang tongkat yang telah disediakan.
- Berikan lubang di bagian atas toren, tepat di samping tutupnya.
- Sekarang pasang pipa di lubang tersebut untuk menghubungkan pompa dengan pelampung.
- Sambungkan pipa yang tersambung pada pelampung ke pipa yang sudah terhubung dengan pompa air.
- Jika sudah tersambung, maka pelampung toren sudah selesai terpasang.
Dari kedua jenis pelampung tangki air di atas, bisa dibilang berbentuk bola jauh lebih simpel dibandingkan tabung. Cara pemasangannya jauh lebih cepat dengan langkah-langkah yang sedikit.
Itulah dia cara pasang pelampung toren yang dapa Anda coba. Mau jenis mana yang Anda gunakan di dalam toren penampung air yang Anda pakai, pastikan pelampung tersebut memiliki kualitas terbaik, khususnya untuk tangki air yang digunakan.
Baca Juga: Harga Terbaik untuk Toren Air Berkualitas
Kesimpulan
Nah, itulah beberapa penjelasan mengenai fungsi dari pelampung air dan cara memasangnya. Sudah banyak merek tangki air dengan berbagai bentuk dan ukuran tersedia di pasaran. Sayangnya tidak semua memiliki kualitas dan daya tahan yang bagus. Anda perlu mencari tangki air terbaik dikelasnya. Untuk itu Klopmart hadir sebagai solusi Anda dalam mencari tangki air.
Klopmart menyediakan tangki air dengan berbagai ukuran dan merek. Namun dari segi kualitas sudah pasti mampu digunakan dalam jangka waktu yang lama serta minim potensi kerusakan. Dengan informasi cara memasang pelampung tangki air yang telah diberikan, kunjungi jual tangki air dari Klopmart untuk mendapatkan informasi lebih lanjut.