6 Kegunaan Pintu dalam Konstruksi Bangunan beserta Jenis-jenisnya
Table Of Contents
Apa itu kegunaan pintu dalam bangunan? Apakah hanya sekadar jalan masuk antar ruang? Konstruksi bangunan bisa dikatakan sebagai tubuh sebuah bangunan. Berbagai aspek dari sebuah konstruksi bangunan punya peran, bahan, dan karakteristik masing-masing, tidak terkecuali pintu. Kegunaan pintu dalam konstruksi bangunan sendiri sangat beragam tergantung jenisnya. Yuk, simak informasi selengkapnya berikut!
Pertimbangan Membuat Pintu
Pintu termasuk konstruksi yang dapat bergerak. Bergeraknya pintu dipengaruhi oleh peletakan, efisiensi ruang, dan fungsinya sehingga pembuatannya dibutuhkan perencanaan. Terdapat sejumlah hal yang harus dipertimbangkan saat membuat pintu, yaitu mempertimbangkan arah sinar matahari, pemandangan (view), dan penampilan (estetika).
Kegunaan Pintu berdasarkan Jenisnya
Pintu berguna sebagai jalan keluar masuknya orang atau barang dari satu ruangan ke ruangan yang lain. Adapun berbagai jenis pintu dan fungsinya secara lengkap adalah sebagai berikut:
1. Pintu kayu
Jenis pintu ini termasuk yang paling umum dipakai oleh kebanyakan orang mengingat materialnya mudah didapat. Tidak hanya bisa dipakai di berbagai ruangan, pintu kayu juga menambah kesan estetika dengan finishing yang cantik. Dalam konstruksi bangunan, pintu kayu terdiri dari dua jenis, yakni solid dan solid engineering. Pintu solid cocok untuk pintu utama eksterior), sedangkan solid engineering umum dipakai sebagai pintu dalam (interior).
Agar tampilan pintu kayu dapat lebih cantik, mungkin Anda memerlukan informasi mengenai cara plitur kayu agar serat pada kayu tampak lebih mengkilap dan menarik.
2. Pintu kaca
Tampilan pintu yang cukup minimalis ini banyak dipakai oleh rumah-rumah ber-budget besar. Anda bisa mendapatkan sentuhan sederhana untuk mempercantik tampilan pintu dengan menggunakan material kaca. Jika Anda khawatir soal privasi serta keamanan di rumah, tambahkan saja kaca sandblast yang sifatnya buram. Jenis pintu ini paling cocok dipakai sebagai pintu utama atau pintu menuju taman.
3. Pintu baja
Banyak orang memilih pintu baja karena bahannya kuat dan tahan lama. Pintu yang mudah sekali dipasang karena bahannya efisien untuk konstruksi ini juga berguna untuk membebaskanmu dari kekhawatiran pintu dimakan rayap. Pintu baja cocok digunakan sebagai pintu utama karena mempunyai desain yang menonjol.
Baca juga: Kelebihan dan Kekurangan Kusen Aluminium
4. Pintu fiberglass
Ini adalah jenis pintu yang terbuat dari anyaman material kaca yang mempunyai material ringan, aman, dan kuat. Pintu fiberglass dilengkapi dengan tingkat insulasi tinggi sehingga berguna menghadapi cuaca ekstrem. Tergantung pilihan Anda, pintu ini cocok digunakan sebagai pintu eksterior maupun interior.
5. Pintu panel
Salah satu jenis pintu yang kerap digunakan di rumah dengan model jadul ini cukup banyak dipakai oleh kebanyakan Indonesia karena mempunyai harga yang cukup terjangkau. Tidak hanya soal harga, pintu panel juga punya keunggulan pada desainnya yang cukup fleksibel. Berbagai variasi dari segi bentuk, desain, atau ukuran bisa Anda terapkan untuk jenis pintu ini, termasuk menambahkan kaca pada panel.
6. Pintu PVC
Sesuai namanya, pintu PVC (poly vinyl chloride) terbuat dari bahan plastik yang kerap ditemukan pada tangki air atau pipa. Banyak orang memilih jenis pintu ini karena sudah cukup terkenal di pasaran dan dijual dengan harga yang terjangkau. Umumnya, pintu PVC digunakan sebagai pintu kamar mandi tidak tahan cuaca ekstrem apabila dipakai di luar.
Baca juga: Macam Macam Pintu Berdasarkan Material yang Digunakan
Kriteria Pintu yang Berkualitas
Jika ingin memasang pintu yang terbaik, ada beberapa kriteria yang harus terpenuhi, yakni:
- Bisa dengan aman dibuka dan ditutup.
- Tahan terhadap cuaca dengan memiliki bahan pintu yang baik, tidak mudah lapuk, tidak mudah mengalami susut (memuai atau melengkung).
- Saat pintu dipasang, dipastikan tidak ada celah atau masuknya cahaya yang tidak diharapkan.
- Mempunyai konstruksi yang kuat.
Itulah tadi informasi tentang kegunaan pintu yang perlu Anda ketahui. Jika Anda saat ini tengah mencari pintu PVC, Klopmart menyediakan pintu tersebut, lho. Jadi, jangan lupa untuk mengecek dan membeli pintu pvc yang Anda butuhkan di Klopmart, ya. Semoga kini Anda sudah lebih memahami kegunaan pintu berdasarkan jenisnya!