8 Cara Memilih Alat Pemanas Air yang Sesuai Kebutuhan

Alat pemanas air atau water heater adalah penyelamat kala musim hujan datang. Bagaimana tidak? Cuaca dingin pastinya membuat Anda malas mandi atau menyentuh air. Namun, mau bagaimanapun juga, Anda tetap harus membersihkan diri.

Untungnya, sudah ada teknologi water heater yang mampu menjadi pemanas air listrik kamar mandi tanpa harus repot memasak air di atas kompor lagi. Nah, sebelum memasang water heater, mari cari tahu dulu hal yang perlu Anda perhatikan dan persiapkan!

Cara Memilih Alat Pemanas Air Panas Sesuai Kebutuhan Anda!


Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan sebelum memilih alat pemanas air agar dapat berfungsi dengan optimal dan menyesuaikan dengan kebutuhan, yaitu:

1. Cari Tahu Dulu Jenis Pemanas Air

Alat pemanas air yang dijual di pasaran terdiri dari beberapa jenis. Ada yang menggunakan listrik dengan tabung, listrik tanpa tabung, gas, dan tenaga surya (solar water heater). Masing-masing dari jenis tersebut memiliki keunggulan dan kelemahan masing-masing.

Contohnya, pemanas air dengan gas adalah yang relatif paling murah di antara semuanya. Akan tetapi, Anda harus siap untuk sering membeli dan mengganti tabung gasnya.

Lalu, pemanas dengan tenaga listrik pastinya akan menambah jumlah pemakaian daya di rumah, sehingga kurang disarankan untuk rumah berdaya listrik kecil. Sementara itu, pemanas tenaga surya akan butuh biaya banyak untuk pemasangannya, tapi jauh lebih ramah lingkungan.

Baca juga: Kenali Jenis Water Heater Anda!

2. Pilih yang Bergaransi Lama dan Awet 

Sebelum membeli water heater, pastikan Anda teliti untuk mencari produk yang memiliki garansi, sehingga apabila ada masalah atau cacat produk, Anda bisa menukarnya tanpa dikenakan biaya apapun. 

Pilihlah produk yang sudah dikenal banyak orang dan memiliki garansi perbaikan yang lama, bisa 10 tahun. atau produk yang memiliki garansi seumur hidup. Anda juga bisa melakukan servis tanpa dikenakan biaya apapun jika garansinya masih berlaku. 

3. Baca Spesifikasi Alat Pemanas Air

Setelah mengetahui jenis pemanas air, hal berikutnya yang harus dipertimbangkan adalah soal spesifikasi. Sekarang ini, beberapa water heater sudah memiliki indikator hemat energi yang ditunjukkan dalam satuan EF atau Energy Factor.

Rentang indikator EF adalah 0,5 sampai dengan 2,0. Semakin tinggi indikator EF, maka akan semakin hemat energi pula pemanas air tersebut. Karenanya, saat membeli produk, jangan lupa cek indikator ini agar Anda bisa lebih hemat energi.

4. Cek Kapasitas Water Heater

Jumlah air yang Anda butuhkan untuk mandi perlu disesuaikan dengan alat pemanas air. Misalnya, untuk kamar mandi dengan shower yang digunakan oleh dua orang, kebutuhan airnya adalah sekitar 15 liter.

Sedangkan untuk memenuhi kebutuhan satu rumah tangga dan kegiatan lainnya, kapasitas yang dibutuhkan setidaknya 150 sampai 250 liter. Namun, kalau kamar mandi Anda tipe yang menggunakan bathtub, maka kapasitas air yang dibutuhkan untuk mandi satu orang adalah sekitar 50 liter dan 80 liter untuk dua orang.

Baca juga: 9 Cara Pasang Shower Kamar Mandi Rumah dengan Mudah

5. Sesuaikan dengan Daya Listrik

Hal yang paling sering dilupakan saat membeli water heater adalah kapasitas daya listrik di rumah beserta instalasi pipa. Jangan sampai Anda terlanjur beli water heater, tapi ternyata dayanya tidak sesuai dengan kapasitas listrik yang dipasang di rumah. Oleh karena itu, sebelum membeli, cek dulu berapa ketersediaan daya listrik di rumah.

Satu alat pemanas air biasanya membutuhkan sekitar 350 Watt. Bisa lebih tinggi lagi kalau ukuran water heater memang lebih besar.  

6. Instalasi Pipa di Rumah

Selesai dengan urusan daya listrik, kondisi kedua yang perlu dipertimbangkan adalah instalasi pipa di rumah. Meski kelihatannya sepele, instalasi pipa air yang asal-asalan akan memengaruhi kelancaran water heater ketika sudah bekerja.

Untuk itu, pastikan ada dua instalasi pipa, masing-masing untuk air panas dan dingin. Dengan demikian, air panas dan dingin bisa mengalir di pipa yang berbeda.

Baca juga: Apa itu Plumbing? Mengapa Sebuah Bangunan Membutuhkannya?

7. Tempat Penyimpanan Water Heater

Cara memilih alat pemanas air  listrik berikutnya adalah dengan mempertimbangkan tempat meletakkannya. Hal ini sangat krusial apalagi Anda memiliki luas rumah yang terbatas. 

Anda dapat memilih water heater yang memiliki penampungan berukuran kecil atau sedang dengan dengan pemanasan air standar. Pikirkanlah dengan matang karena tangki alat pemanas air bisa memakan banyak ruang.

Jika Anda tertarik memiliki water heater dengan ukuran bodi yang lebih kecil, pilihlah Ariston Slim 20L. Ya, sesuai namanya alat pemanas air ini lebih mungil dibandingkan dengan yang lain karena desainnya yang horizontal. Dengan begitu, maka lebih hemat ruang serta berkesan modern. Untuk mengetahui rekomendasi dan daftar harga water heater terbaru Agustus 2022 kunjungi link berikut ini "Harga Water Heater".

8. Pertimbangkan Sistem Keamanan

Terakhir namun tak kalah pentingnya adalah sistem keamanan. Karena alat ini berhubungan langsung dengan air, listrik, dan suhu panas, maka akan jauh lebih aman jika memiliki sistem khusus yang dapat mencegah terjadinya korsleting listrik. Ketika Anda membeli water heater, pastikan produk tersebut sudah memiliki elemen pengaman ELCB, switch anti kontak, dan safety device. Dengan begitu, alat pemanas ini aman digunakan oleh seluruh anggota keluarga.

Rekomendasi Alat Pemanas Air Listrik 2024

Ada beberapa rekomendasi produk alat pemanas air listrik terbaik yang sesuai dengan kebutuhan Anda serta informasi harga produk tersebut.

1. Ariston Andris Lux 15/30

Ariston Andris Lux 15/30

Pertama adalah Ariston Andris Lux 15/30L. Water heater ini dirancang asli di Italia dan mempunyai keunggulan tersendiri. Elemen pemanas incoly enamel yang merupakan pertama di Indonesia yang membuat suhu panas akan lebih tahan lama. 

Beberapa fitur lainnnya seperti elemen pemanas dengan bahan tembaga, memiliki perangkat keamanan ELCB, dan thermostat yang akurat, Water Heater ini dapat menampung air dengan kapasitas 15 dan 30 liter. Untuk 15L daya listrik sebesar 350 watt, sedangkan 30L daya sebesar 800 watt. 

2. Ariston Andris R 10/15/30L

Ariston Andris R 15/30

Ariston Andris R 10/15/30L memiliki tiga pilihan  kapasitas, yaitu10, 15, dan 30 Liter. Untuk fiturnya masih sama dengan Ariston Andris Lux, namun daya listriknya lebih kecil di tipe ini. Dimulai dari 200 watt (10 liter), 350 watt (15 liter), dan 500 watt (30 liter).  Untuk mengetahui lebih lebih lengkap rekomendasi produk dan daftar harga alat pemanas air listrik, Anda bisa lihat di sini "5 Rekomendasi Water Heater Listrik".

Itulah tadi panduan singkat mengenai hal yang perlu dipertimbangkan ketika membeli alat pemanas air. Apabila Anda ingin membeli water heater dengan harga terjangkau, maka Ariston Slim 20L bisa menjadi salah satu pilihan Anda. Dengan desain yang modern dan memiliki daya listrik rendah dengan kapaistas besar,  produk pemanas air listrik ini bisa Anda dapatkan dengan harga terbaik hanya di Klopmart. 

Sumber artikel:

  • klopmart.com
  • https://www.pinhome.id/kamus-istilah-properti/water-heater
Media

Klopmart

KlopMart adalah platform digital untuk solusi terkini kebutuhan material bahan bangunan yang terhubung ke berbagai suplier dan distributor terpercaya dengan jaminan kualitas terbaik dan harga terjangkau.

Inspirasi Lainnya

5 Rekomendasi Merk Tandon Air Terbaik untuk Proyek Konstruksi dan Pribadi

Saniter

5 Rekomendasi Merk Tandon Air Terbaik untuk Proyek Konstruksi dan Pribadi

Selengkapnya
8 Rekomendasi Wastafel Terbaik di Indonesia untuk Proyek Anda

Saniter

8 Rekomendasi Wastafel Terbaik di Indonesia untuk Proyek Anda

Selengkapnya
Contoh RAB Tandon Air dari Beton dan Hal yang Perlu Diperhatikan

Saniter

Contoh RAB Tandon Air dari Beton dan Hal yang Perlu Diperhatikan

Selengkapnya