12 Desain Keramik Dinding Kamar Mandi yang Mewah dan Elegan

Walau bukan yang utama, memilih desain keramik dinding kamar mandi tetap harus dilakukan dengan saksama. Kalau Anda sedang merencanakan atau memperbarui desain kamar mandi, informasi dalam artikel berikut ini tepat dibaca sampai akhir. 

Sebelum memutuskan akan menggunakan keramik dinding, Anda perlu tahu bahwa keberadaannya bukan hanya berfungsi sebagai pelapis, tetapi juga memberikan kesan estetika yang penting dalam menciptakan suasana mewah dan elegan. 

Selain itu penggunaan keramik dinding juga sangat menguntungkan untuk Anda yang mementingkan ketahanan. Berbeda dari cat dinding, penggunaan keramik jelas lebih kuat dan tahan lama. Apa lagi keramik tidak akan terpengaruh dengan suhu kelembapan dalam kamar mandi seperti bahan-bahan lainnya yang dapat rusak. 

Desain yang ada dalam keramik dinding juga beragam sehingga Anda bisa memilihnya berdasarkan preferensi. Kalau begitu langsung saja cari beberapa rekomendasi desainnya berikut ini! 

Desain Keramik Dinding Kamar Mandi

Berikut ini sudah tersedia berbagai desain keramik dinding kamar mandi yang pastinya akan menginspirasi Anda dalam memutuskan yang terbaik. Coba simak dan pilih desain yang paling Anda sukai! 

1. Keramik Dinding Bergaya Modern


Jika Anda menginginkan kamar mandi dengan nuansa modern dan minimalis, pilihlah keramik dinding yang memiliki desain sederhana dan garis-garis yang tegas. Kemudian gunakan warna netral seperti putih, abu-abu, atau beige yang akan memberikan kesan bersih dan elegan. Anda juga dapat menambahkan aksen warna cerah atau tekstur menarik untuk memberikan sentuhan yang unik.

Baca juga: 15 Desain Kamar Mandi Minimalis yang Bikin Betah

2. Keramik Dinding Bergaya Alam


Jika Anda menginginkan suasana yang alami dan menyegarkan di kamar mandi, pilihlah keramik dinding dengan motif alam seperti batu, kayu, atau tanaman hijau. Keramik dengan tekstur yang menyerupai alam akan mampu memberikan kesan yang hangat dan menyenangkan. 

Penggunaan warna-warna alami seperti cokelat, hijau, atau krem bisa menjadi pilihan karena dapat menciptakan suasana yang tenang dan menyatu dengan alam.

3. Keramik Dinding Bergaya Vintage


Ingin kamar mandi dengan sentuhan klasik dan romantis? Coba gunakan keramik dinding dengan motif dan warna yang mencerminkan gaya vintage. Contohnya seperti keramik dengan pola floral, corak geometris retro, atau motif tradisional yang elegan. 

Warna-warna lembut seperti pastel atau putih akan menambahkan kesan yang anggun dan memikat. Namun tidak menutup kemungkinan juga untuk menggunakan warna lainnya seperti dark tone atau beberapa pattern yang dapat menghadirkan suasana vintage. 

4. Keramik Dinding Bergaya Mosaik


Dinding keramik yang digunakan oleh masyarakat biasanya lebih mengarah kepada warna netral atau monokrom untuk menampilkan kesan yang elegan. Padahal bukan berarti penggunaan warna di luar netral dan monokrom tidak dapat menghasilkan kesan yang sama. 

Contohnya seperti desain dinding keramik satu ini yang cukup abstrak dengan mosaik dan penggunaan berbagai warna berbeda. Dari contoh ini Anda telah melihat bahwa desain abstrak yang menggunakan banyak warna juga bisa memberikan tampilan yang elegan serta estetis. 

Penggunaan desain serta warna seperti ini bahkan dapat menciptakan efek visual yang menarik sekaligus artistik. Kamar mandi Anda jadi punya suasana baru yang sangat menyegarkan untuk dipandang mata.

5. Keramik Dinding Bergaya Industrial


Kalau tema interior rumah Anda bergaya industrial maka tidak ada salahnya juga untuk menggunakan keramik dengan desain yang sama. Anda bisa membuat seluruh area rumah lebih harmonis dengan penggunaan tema yang sama. 

Untuk menonjolkan kesan industrial, Anda bisa memilih keramik dengan tekstur kasar yang terlihat seperti beton atau logam. Biasanya keramik dengan gaya industrial lebih dominan menggunakan warna seperti abu-abu, hitam, dan putih.

Baca juga: Ukuran Keramik Kamar Mandi dan Cara Menghitungnya dengan Tepat

6. Keramik Dinding Bergaya Etnik


Jika Anda menginginkan kamar mandi dengan sentuhan budaya dan etnik, pilihlah keramik dinding dengan motif-motif tradisional. Maksudnya Anda bisa menggunakan keramik yang memiliki motif batik, motif geometris khas suatu daerah, atau motif tribal yang menarik. Warna-warna cerah dan kontras juga bisa dipilih untuk memberikan keceriaan sekaligus keunikan pada kamar mandi Anda.

7. Keramik Dinding Bergaya Art Deco


Jika Anda menginginkan kamar mandi dengan gaya yang mewah dan glamor, pilihlah keramik dinding bergaya Art Deco. Anda bisa mencoba menggunakan keramik dengan pola geometris yang simetris, garis-garis tegas, dan warna-warna yang mencolok seperti emas, perak, atau hitam. Lalu jangan lupa untuk mengombinasikannya dengan aksesori dan dekorasi mewah sebagai pelengkap yang pas. 

8. Keramik Dinding Bergaya Minimalis


Jika Anda menginginkan kamar mandi dengan kesan yang bersih, sederhana, dan terorganisasi maka pilihlah keramik dinding bergaya minimalis. Pilihlah keramik dengan warna netral seperti putih, abu-abu, atau beige yang memberikan kesan tenang, tetapi tetap harmonis. Hindari motif yang terlalu ramai agar kesan minimalis bisa dipertahankan.

9. Keramik Dinding Bergaya Glamor


Menggunakan keramik pada dinding kamar mandi juga bisa menciptakan aksen yang sangat glamor. Desain keramik yang menampilkan visual dengan kilauan warna emas seringkali jadi pilihan banyak orang untuk menunjukkan kemewahan. 

Namun selain pemilihan warna, Anda juga bisa memberikan desain menarik seperti halnya yang bisa Anda lihat pada gambar di atas. Bentuk kubah yang dibuat pada kedua sisi kamar mandi membuatnya terlihat sangat glamor. 

Kemudian sesuaikan juga penggunaan furniture dan aksesori yang digunakan dalam kamar mandi. Ada baiknya Anda memilih furniture berwarna netral dengan beberapa sentuhan silver untuk makin menonjolkan kemewahan.

Baca juga: Catat! 7 Jenis Keramik Kamar Mandi Anti Licin dan Menarik

10. Keramik Dinding Bergaya Kontemporer


Selanjutnya ada juga keramik yang bisa menciptakan gaya kontemporer. Penggunaan gaya kontemporer membuat kamar mandi Anda terlihat lebih modern dan inovatif yang sangat menarik. 

Jika Anda tertarik menggunakan gaya satu ini, coba cari keramik dinding dengan desain unik, bentuk yang tidak biasa, atau tekstur menarik lainnya. Lalu penggunaan warna cerah atau bahkan kombinasi warna yang kontras akan menciptakan tampilan yang segar yang Anda butuhkan dalam rumah. 

11. Keramik Dinding Bergaya Lautan


Menjadikan kamar mandi sebagai suatu area yang dekat dengan alam bisa dijadikan pilihan yang sangat kreatif. Alam yang dimaksudkan di sini bisa berupa apa saja, termasuk gaya lautan. 

Penggunaan warna biru yang terlihat jelas pada salah satu sisi menjadikan kamar mandi terlihat estetis. Suasana yang tercipta bahkan mampu memberikan ketenangan yang tidak disadari Anda butuhkan. 

Anda bisa menggunakan keramik warna biru polos atau bisa juga berkreasi dengan keramik bermotif ikan, karang, dan ombak. Kalau ingin yang lebih unik lagi, Anda bisa mengikutsertakan beberapa warna lainnya yang bisa menambahkan kesegaran. 

12. Keramik Dinding Bergaya Retro


Terakhir, ada juga desain keramik dinding yang bergaya retro. Meski sudah ada sejak lama, sekitar tahun 1950-1960, tetapi gaya ini tetap dipilih oleh banyak orang. Gaya retro memang punya kesan tersendiri yang mampu memberikan tampilan estetis kepada kamar mandi Anda. 

Jika Anda menginginkan kamar mandi dengan sentuhan nostalgia maka penggunaan keramik dinding bergaya retro adalah pilihan tepat. Anda bisa memilih keramik dengan pola dan warna yang cerah seperti merah, kuning, biru, dan lain sebagainya! 

Melalui berbagai pilihan desain keramik dinding kamar mandi di atas, Anda pasti dapat menciptakan kamar mandi yang sesuai dengan gaya, selera, dan preferensi pribadi. Demi mendapatkan hasil yang maksimal, ingatlah untuk mempertimbangkan faktor-faktor seperti ukuran ruangan, pencahayaan, dan keselarasan dengan desain keseluruhan rumah Anda.

Apabila sudah memutuskan dengan matang, Anda bisa langsung membeli berbagai bahan kebutuhan pemasangan keramik di Klopmart. Tidak hanya itu, Klopmart juga menjual kebutuhan konstruksi yang Anda butuhkan dengan mudah dan cepat. 

Anda hanya perlu mengunjungi website Klopmart lalu pilih berbagai barang yang dibutuhkan dan selesaikan proses pembayaran. Nantinya barang yang Anda pesan akan langsung dikirimkan ke rumah dengan kualitas terbaik. Jadi tunggu apalagi? Beli semua barang yang Anda butuhkan di Klopmart hari ini juga! 

Sumber rujukan: 

  • https://artikel.rumah123.com/10-inspirasi-keramik-dinding-kamar-mandi-yang-mewah-pastinya-jadi-impian-kamu-106671

  • https://www.propertypro.co.id/article/645/11-motif-keramik-dinding-kamar-mandi-supaya-lebih-catchy.html

  • https://www.ruparupa.com/blog/inspirasi-motif-keramik-dinding-kamar-mandi-paling-estetik/

Media

Klopmart

KlopMart adalah platform digital untuk solusi terkini kebutuhan material bahan bangunan yang terhubung ke berbagai suplier dan distributor terpercaya dengan jaminan kualitas terbaik dan harga terjangkau.

Inspirasi Lainnya

7 Cara Pasang Plafon Triplek dengan Tepat dan Efisien

Konstruksi

7 Cara Pasang Plafon Triplek dengan Tepat dan Efisien

Selengkapnya
5 Cara Membuat Mesin Penetas Telur Dari Triplek dengan Mudah

Konstruksi

5 Cara Membuat Mesin Penetas Telur Dari Triplek dengan Mudah

Selengkapnya
5 Cara Membuat Meja Lipat dari Triplek dengan Mudah

Konstruksi

5 Cara Membuat Meja Lipat dari Triplek dengan Mudah

Selengkapnya