Cari Tahu Penyebab Lantai Retak

Lantai yang retak kerap menimbulkan ketidaknyamanan tersendiri. Selain tak sedap dipandang, keretakan pada lantai juga dapat menimbulkan bahaya bila terinjak karena dapat melukai. Oleh karena itu, Anda perlu segera melakukan penggantian lantai sebelum menimbulkan risiko yang lebih besar.

Namun sebelum menggantinya, Anda harus lebih dulu tahu penyebab lantai retak. Lantai yang retak juga sangat mungkin terjadi sebagai akibat dari adanya permasalahan utama lainnya seperti penurunan permukaan tanah atau terlalu sering menerima getaran yang cukup besar. Kondisi ini tentu harus diatasi terlebih dahulu agar ke depannya risiko lantai kembali retak dapat diminimalkan.

Jadi, apa saja penyebab lantai menjadi rusak? Simak di sini!

Terkena Benturan Keras

Yang pertama untuk Anda ketahui adalah karena terkena benturan keras dari atas. Risiko ini relatif kecil, tetapi mungkin terjadi. Seperti misal adalah lantai yang tertimpa benda-benda berat (kejatuhan benda berat dari atas). Kondisi ini biasanya juga dipengaruhi karena struktur bagian bawah lantai juga mengalami penurunan kualitas sehingga memicu lebih rentannya lantai retak jika mendapat tekanan dari atas.

Pembebanan Berlebih yang Tidak Seimbang

Pembebanan yang berlebih dapat membuat lantai keramik terangkat dan pecah. Adapun yang dimaksud pembebanan berlebih adalah pada salah satu sisi keramik saja sehingga menyebabkan sisi keramik lainnya terungkit. Jika sudah begitu, maka lantai pun lebih mudah retak.

Perubahan Suhu Ekstrem

Lalu, berikutnya adalah karena adanya perubahan suhu yang ekstrem. Kondisi ini cukup banyak ditemui pada ruangan yang biasanya panas, lalu dipasang AC yang disetel dengan suhu rendah dalam jangka waktu panjang atau sering. Lantai biasanya akan lebih dulu mengalami popping karena perekat mengalami penyusutan sebelum retak. Hal ini pun lebih banyak terjadi di area outdoor dan bahan lantai (keramik) berkualitas rendah.

Penurunan Permukaan Tanah

Ketidakstabilan kondisi tanah berpengaruh cukup besar terhadap potensi popping dan retaknya lantai. Pengambilan air tanah secara berlebihan juga akan memicu tingginya risiko ini. Oleh karena itu, memilih area untuk membangun properti juga sangat perlu memperhatikan aspek ini agar meminimalkan berbagai risiko pengeluaran cost tinggi untuk perbaikan ke depannya.

Pengaplikasian Perekat Tidak Merata

Pengaplikasian perekat yang tak merata adalah penyebab lantai menjadi pecah lainnya yang juga kerap terjadi. Tidak ratanya pengaplikasian perekat akan menyebabkan adanya bagian bawah lantai yang kosong dan memerangkap udara. Udara yang terperangkap itu pun akan mengalami pemuaian sehingga akan terus mendorong lantai keramik ke atas. Di samping itu, adanya pori-pori yang memungkinkan air masuk ke dalam rongga tersebut juga akan menyebabkan lembab sampai berjamur.

Getaran Hebat

Lantai yang retak juga dapat dikarenakan getaran hebat. Hal ini tak cuma disebabkan oleh bencana alam. Rumah yang berada di pinggir jalan raya dengan intensitas kendaraan berlalu lalang yang tinggi juga cenderung mengalami potensi lantai popping dan retak karena getaran yang dihasilkan oleh mobilisasi kendaraan tersebut.

Mengetahui apa saja faktor penyebab lantai menjadi retak akan membantu Anda untuk menyelesaikan permasalahan dengan tepat—tidak sekadar mengganti lantai. Bila Anda hanya terus-menerus mengganti lantai tanpa mengatasi permasalahan utamanya, tentu biaya yang dikeluarkan jadi lebih besar, bukan?

Selain itu, perhatikan pula kualitas lantai yang akan digunakan. Beberapa jenis lantai dibuat dengan spesifikasi tertentu menyesuaikan kondisi pengaplikasiannya. Karena itu, pastikan Anda selalu memilih lantai berkualitas tinggi seperti yang ada di Klopmart untuk mengantisipasi risiko lantai retak.

Media

Klopmart

KlopMart adalah platform digital untuk solusi terkini kebutuhan material bahan bangunan yang terhubung ke berbagai suplier dan distributor terpercaya dengan jaminan kualitas terbaik dan harga terjangkau.

Inspirasi Lainnya

Berapa Lama Nat Keramik Kering? Simak Penjelasannya!

Atap & Lantai

Berapa Lama Nat Keramik Kering? Simak Penjelasannya!

Selengkapnya
5 Alasan Keramik Perlu Direndam Sebelum Dipasang dan Caranya

Atap & Lantai

5 Alasan Keramik Perlu Direndam Sebelum Dipasang dan Caranya

Selengkapnya
10 Model Plafon Minimalis Terbaru untuk Inspirasi Desain Interior Anda

Atap & Lantai

10 Model Plafon Minimalis Terbaru untuk Inspirasi Desain Interior Anda

Selengkapnya