Cara Mencegah Semut di Meja Makan!
Table Of Contents
Semut memang bisa datang kapan saja, tidak peduli seberapa bersih rumah Anda. Selain mengganggu kenyamanan, hadirnya semut ini juga pasti merusak selera makan Anda. Bayangkan saja, ada semut menggerogoti makanan yang dihidangkan di atas meja makan. Jika Anda memiliki masalah serupa, ikuti saja enam cara mencegah semut di meja makan berikut ini.
BACA JUGA: Cara Mengusir Tokek di Rumah yang Ampuh!
Kapur ajaib
Kapur ajaib ini bisa Anda beli di mana saja, mulai dari warung hingga supermarket. Cara mencegah semut di meja makan menggunakan kapur ajaib juga sangat praktis, cukup goreskan saja kapur tersebut ke seluruh kaki meja makan. Akan lebih baik lagi bila Anda menggoreskannya di depan sarang semut.
Lebih hebatnya lagi, kapur ajaib ini juga ampuh untuk mengusir serangga lainnya seperti kecoa dari meja makan Anda. Namun, Anda harus mempertebal goresan kapur ajaib ini secara berkala sebab mudah sekali menipis. Simpan kapur ajaib di luar jangkauan anak kecil karena komposisinya yang beracun.
Semprotan air lemon
Untuk bisa menggunakan cara mencegah semut di meja makan dengan air lemon, Anda memerlukan botol dengan kepala semprot. Pertama-tama, peras dulu beberapa potongan lemon. Kemudian, larutkan dengan air menggunakan rasio 1:2, di mana air lemon harus dua kali lipat volumenya dibanding air.
Selain ampuh untuk mengusir dan mencegah semut di meja makan, semprotan air lemon juga menjadi cara alami yang tidak beracun. Semprotkan saja di sekitar kaki dan permukaan meja makan sebelum makanan dihidangkan. Selain perasan air lemon, Anda juga bisa memanfaatkan kulit buah lemon sebagai cara mencegah semut di meja makan.
Potong-potong kulit lemon menjadi kecil, lalu letakkan di dekat daun pintu menuju meja makan atau di sekitar meja makan. Semut pun akan enggan untuk masuk ke area dapur dan ruang makan Anda.
Garam
Garam memang bumbu masak yang serbaguna. Selain berfungsi untuk menyedapkan masakan, ternyata garam juga efektif untuk dijadikan cara mencegah semut di meja makan. Semut suka dengan makanan manis, contohnya gula. Maka dari itu, semut tidak suka dengan garam yang rasa asinnya bertolak belakang dengan rasa manis gula.
Mudah saja, Anda cukup menaburkan garam secukupnya di daun pintu dapur atau meja makan, sekaligus di dekat kaki meja makan. Anda juga bisa menaburkan garam di area tempat semut biasanya berkumpul, misalnya jalan menuju sarang semut.
Kulit jeruk
Cara mencegah semut di meja makan yang paling ampuh adalah dengan serangan langsung ke sarang semut. Bila buah jeruk digemari oleh pasukan semut, lain cerita dengan kulit buahnya. Hal ini dikarenakan aroma kulit jeruk yang asam dan rasanya yang agak pahit.
Langkah pertama untuk membuat racikan kulit jeruk ini adalah dengan memblender kulit jeruk dengan satu cangkir air hangat. Ketika sudah halus dan menyerupai pasta, tuangkan ke sarang semut. Dijamin rumah Anda akan langsung bebas dari semut karena racikan kulit jeruk ini mampu membunuh sang ratu semut.
Cuka
Semut memang tidak suka dengan hal yang asam, termasuk juga dengan cuka. Salah satu bumbu masak ini pasti ada di setiap dapur rumah. Cara mencegah semut di meja makan menggunakan cuka mirip dengan semprotan lemon. Larutkan cuka dengan air menggunakan rasio 1:1. Kemudian, simpan di dalam botol semprot.
Langsung semprotkan saja meja makan Anda dengan larutan cuka ini. Tentu saja Anda bisa menyemprotkannya langsung ke sarang semut. Larutan cuka ini sangat ampuh untuk membasmi semut, jadi bisa juga Anda bawa kemana-mana saat bepergian untuk mencegah gigitan semut. Aroma tajam dari cuka ini akan langsung membuat semut enggan dekat-dekat dengan meja makan Anda.
Bubuk kopi
Cara mencegah semut di meja makan yang terakhir adalah dengan menggunakan bubuk kopi. Tetapi, hati-hati dalam memilih bubuk kopi untuk mengusir semut. Jangan gunakan bubuk kopi sachet yang sudah ada campuran gulanya, justru malah akan mengundang lebih banyak semut. Sebaiknya Anda membeli bubuk kopi hitam murni tanpa campuran apapun.
Tidak perlu repot, Anda cukup taburkan saja bubuk kopi ini di kaki meja makan atau area yang sering dihinggapi semut. Makanan pun aman dari gerombolan semut. Bubuk kopi juga membuat area ruang makan Anda lebih wangi, sehingga tidak merusak selera makan.