7 CHECK POINT MENGHADAPI MUSIM HUJAN
Table Of Contents
7 Check Point Menghadapi Musim Hujan
Musim hujan tiba, terlepas kita suka atau tidak… Dingin, becek, tergenang, dan bahkan banjir… Kita tidak bisa menghindarinya. Paling tidak kita dapat menjaga rumah tempat kita tinggal untuk tetap nyaman.
Untuk itu, minimal kita perlu melakukan pemeriksaan rutin pada 7 bagian rumah kita…
- ATAP: Dapat berbentuk genteng, seng, fiberglass, ataupun dak beton. Apapun itu, pastikan dalam keadaan rapi susunannya. Pastikan tidak ada celah atau pecah diantaranya genteng, lembaran seng maupun lembaran fiberglass. Untuk dak beton, pastikan tidak ada pecah dan retak pada permukaannya.
- TALANG AIR: Penting untuk kita periksa apakah dipenuhi kotoran (daun kering, ranting pohon ataupun layangan). Talang yang tidak lancar akan luber saat hujan, dan membasahi area dibawahnya. Pastikan juga tidak ada retakan pada talang dan sambungannya.
- DINDING: Periksa permukaan dinding apakah ada retakan. Khusus untuk dinding yang menempel dengan tetangga, pastikan tidak ada rembesan saat hujan, karena hal itu dapat berarti ada retakan pada sambungan bagian atas kedua dinding.
- SALURAN DRAINASE: Pastikan saluran drainase selalu bersih dari sampah dan kotoran pembuangan dari dapur. Periksa juga jika ada retakan. Selalu gunakan saringan pada saluran drainase bak cuci piring untuk menghindari sampah padat terbuang ke dalam drainase. Pasang juga saringan pada saluran drainase kamar mandi untuk mencegah masuknya kecoa dan tikus.
- LISTRIK: Periksa jaringan listrik dalam rumah, pastikan tidak ada yang terkena rembesan air hujan. Periksa juga stop kontak dan saklar lampu pada dinding. Pastikan tidak ada sarang semut di dalamnya, karena akan menimbulkan hubungan pendek (korsleting) yang dapat mengakibatkan kebakaran.
- LANTAI: Lantai juga perlu diperiksa, apakah keramik yang berongga di bawahnya. Khususnya jika pernah terkena banjir. Periksa dengan mengetuk permukaan keramik, jika bunyinya berbeda, disitulah rongganya dan perlu perbaikan.
- LUBANG-LUBANG: Periksa lubang-lubang ventilasi dan lubang pipa AC apakah ada celah untuk masuknya serangga dan tikus. Periksa juga apakah ada lubang-lubang yang tidak wajar yang dibuat oleh tikus.
Jangan lupa, saat melakukan pemeriksaan ini, selalu kenakan Alat Perlindungan Diri (APD) seperti: masker, kacamata pengaman, sarung tangan atau sepatu boot karet sesuai kebutuhan.